Jumat, 25 Maret 2011

Optimalisasi TIK Kemenag Sumsel



Dalam rangka upaya memberikan informasi yang lebih baik kepada masyarakat melalui dunia maya, Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Selatan melalui Bidang Humas dan KUB mengundang 40 Satker Kemenag dalam wilayah Provinsi Sumatera Selatan yang terdiri dari satker Kakankemenag Kab/Kota, Madrasah Aliyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri, untuk mengikuti workhsop Jaringan dan Situs Web.
Kegiatan Workhsop ini dilaksanakan untuk meningkatkan kinerja dari masing-masing satker dalam pengelolaan berita secara online, yang terdiri dari pengelolaan jaringan dan website serta pembuatan berita yang baik. Workshop ini dilaksanakan di Palembang bertempat di hotel Budi dari tanggal 23 – 26 Maret 2011 dan dibuka langsung oleh Kakanwil Kemenag Prov. Sumsel.
Dalam sambutannya Kanwil Kemenag mengatakan bahwa sekarang ini adalah zaman teknologi yang setiap hari informasi selalu uptudate, jika kita tidak mengikuti perkembangan ini kita akan tertinggal, terutama penyampaian informasi lewat website.
Situs website kemenag sumsel yang baru seumur jagung ini, berdasarkan penilaian tim pengembangan situs web kemenag republik Indonesia beberapa waktu lalu menduduki peringkat 4 se-Indonesia dari 33 Kanwil Kemenag se-Indonesia. Dengan workhsop Jaringan dan Situs Web Kementerian Agama Provinsi Sumsel ini, Kanwil Kemenag bertekad untuk menjadi yang terbaik dari Kanwil lainnya se-Indonesia, terutama dalam pengelolaan situs web.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda :