Sabtu, 09 September 2017

Guru Mansaba Dibimbing Perangkat K13 Revisi


Pangkalan Balai, Inmas.
Sebanyak 60 orang guru MAN 1 Banyuasin (Mansaba), dimbimbing menyusun perangkat pembelajaran Kurikulum 2013 edisi revisi. Kegiatan ini dilaksanakan di gedung Serba Guna Mansaba, dengan bimbingan dari tim dari Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP), Provinsi Sumatera Selatan, Jum’at (8/9).
Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari ini, dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuasin H. Abadil, S. Ag., M. Si, sekaligus memberikan pembinaan dan materi dengan tema Kebijakan Kementerian Agama.
Ketua panitia Workshop Fahriah, S. Ag dalam sambutannya, melaporkan bahwa kegiatan yang diikuti oleh guru-guru Mansaba, dan beberapa orang guru Madrasah Aliyah Swasta (MAS), dalam kelompok kerja Mansaba, dilatarbelakangi oleh perubahan kurikulum yang berimplikasi pada proses pembelajaran di kelas. Perubahan tersebut, tidak hanya pada pola mengajar tetapi juga secara administratif.
Guna mempersiapkan para guru yang memegang peranan penting, dalam implementasi kurikulum 2013, maka perlu kiranya dilakukan workshop peningkatan mutu guru dalam pembuatan rencana pembelajaran dan aplikasi kurikulum 2013 edisi revisi, tambahnya.
Tujuan dari kegiatan ini menurutnya, diharapkan guru mampu meningkatkan kompetensinya dalam melaksanakan proses pembelajaran di kelas. Sehingga ouput dari madrasah mampu memposisikan diri sebagai competitor, dan bersanding dengan output sekolah lainnya, tandasnya.
Kepala Mansaba Nely Septiana, M. Pd. I dalam sambutannya mengatakan, perubahan kurikulum akan diikuti perubahan perangkat pembelajaran, seperti halnya K13 yang sekarang direvisi. Dengan perubahan peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah dalam kurikulum, sudah pasti harus mengikuti perubahan atau regulasi terbaru dalam pembelajaran, agar tujuan pembelajaran tercapai.
“Melalui kegiatan ini, mari kita tingkatkan profesionalitas kita sebagai guru, dan usai dari kegiatan ini, bapak ibu guru mampu merancang perangkat pembelajaran sendiri. Pada akhirnya, semoga Mansaba ini menjadi madrasah terbaik di Banyuasin, seperti moto kita madrasah lebih baik”, tutupnya.(LS).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar Anda :